no fucking license
Bookmark

Khasiat Minum Teh Hitam yang Perlu Anda Tahu!

Teh Hitam



Aturan Minum Teh Hitam (Black Tea)

Sama dengan kopi, nyatanya mengkonsumsi teh hitam tidak boleh dilakukan dengan asal-asalan. Sebab beberapa kandungan aktif didalamnya, bisa membahayakan metabolisme tubuh lho! Terlebih lagi, jika Anda ingin merasakan khasiat atau manfaat teh hitam ini, maka harus memahami betul aturan minum teh hitam yang baik dan benar. Berikut penjelasan mengenai aturannya!

1. Konsumsi Pagi Hari Kecuali Penderita Asam Lambung

Teh hitam bisa diminum saat pagi hari. Mengapa demikian? Sebab teh hitam memiliki kandungan kafein yang hampir sama dengan kopi, sehingga sangat baik untuk memberikan dorongan energi dan meningkatkan kewaspadaan. Namun, jangan sesekali mengkonsumsi teh hitam pada pagi hari jika Anda memiliki penyakit gerd, maag atau semacamnya. Hal ini bisa memicu asam lambung naik hingga membuat tubuh Anda mual. Jika Anda juga memiliki penyakit serius selain penyakit asam lambung, sebaiknya tanyakan dahulu pada dokter apakah diperbolehkan mengkonsumsi teh hitam.

2. Saat Mengkonsumsi Makan Ringan

Anda juga bisa minum teh hitam, diantara jeda mengkonsumsi makanan ringan karena mampu membantu sistem pencernaan. Hindari minum teh hitam, saat makan berat seperti nasi karena dapat menghambat penyerapan zat besi. Jika Anda merupakan seorang yang mengidap anemia, ada baiknya kurangi asupan minum teh hitam.

3. Waktu Menyeduh dan Penyimpanan

Untuk mendapatkan rasa teh hitam yang pas, usahakan tidak mendiamkan teh dengan air lebih dari 5 menit setelah dididihkan. Hal ini akan membuat zat tanin dalam teh, melepas kandungannya secara berlebihan yang menimbulkan rasa pahit jika diminum. Jangan menaruh kemasan teh hitam, pada tempat yang lembab dan langsung terkena sinar matahari karena dapat merusak kualitas didalamnya. Sebaiknya taruh kemasan teh hitam pada tempat yang sejuk, bukan juga didalam kulkas.

7 Khasiat Minum Teh Hitam yang Perlu Anda Tahu!

Minum teh hitam memiliki khasiat yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Hal ini dikarenakan, teh hitam kaya akan kandungan kafein, antioksidan dan senyawa bioaktif lainnya. Inilah 7 khasiat minum teh hitam, yang menakjubkan bila rutin dikonsumsi!

1. Membantu Mengurangi Risiko Jantung dan Kolestrol

Kandungan polifenol seperti seperti flavonoid yang ada didalam teh hitam, ternyata mampu mengurangi risiko terkena penyakit jantung. Flavonoid mampu menekan tekanan darah agar turun, serta meningkatkan fungsi pembuluh darah.

2. Membantu Meningkatkan Kefokusan

Kandungan kafein pada teh hitam sangat baik untuk meningkatkan kefokusan, saat sedang melakukan aktivitas. Kafein mampu merangsang sistem saraf pusat, meningkatkan konsentrasi dan produktivitas. Selain itu, teh hitam juga mengandung asam amino L-theanine yang dapat membuat tubuh rileks sehingga terhindari dari stress, tanpa menyebabkan rasa kantuk.

3. Membantu Memperbaiki Kerusakan Sel

Khasiat minum teh hitam selanjutnya adalah, mampu mencegah dari penyakit kronis kanker. Kandungan antioksidan seperti theaflavin dan thearubigin pada teh hitam juga dapat memperbaiki kerusakan sel serta dapat mengurangi peradangan, baik pada area kulit berjerawat atau pada luka yang terbakar atau terpapar sinar matahari terlalu lama.

4. Baik Untuk Pencernaan 

Teh hitam mempunyai sifat antimikroba yang dapat membantu meningkatkan kesehatan pencernaan dengan mengurangi pertumbuhan bakteri jahat, serta meningkatkan keseimbangan dari bakteri baik pada usus Anda. Tidak hanya itu, rutin mengkonsumsi teh hitam tanpa gula juga mampu menghindarkan Anda dari penyakit pencernaan seperti diare atau sembelit.

5. Baik Bagi Penderita Diabetes

Beberapa penelitian menemukan, bahwa khasiat minum teh hitam juga memberikan efek baik bagi penderita diabetes. Rutin minum teh hitam, dinilai bisa meningkatkan sensivitas insulin dan mengatur kadar gula darah. Dengan begitu, dapat mengurangi risiko diabetes tipe 2.

6. Membantu Menjaga Tulang Tetap Kuat 

Khasiat lain dari rutin minum teh hitam, mampu menjaga kepadatan tulang agar senantias kuat.  Teh hitam memiliki senyawa fitokimia, sehingga mampu membuat tulang terhindar dari risiko osteoporosis terutama pada wanita pada pasca-menopause.

7. Membantu Merawat Kulit Tetap Sehat

Antioksidan dalam teh hitam bisa melindungi lapisan epidermis kulit dari kerusakan akibat sinar UV dan polusi, serta mencegah penuaan dini seperti kerutan halus. Khasiat minum teh hitam lainnya, yakni sangat baik untuk mengatasi masalah kulit berjerawat.

8. Membantu Mendukung Program Diet

Khasiat minum teh hitam terakhir yakni, bisa menyukseskan program diet Anda. Kandungan kafein yang ada didalamnya, baik untuk pembakaran lemak serta mampu mengurangi nafsu makan juga mencegah makan terlalu berlebihan. Jika Anda ingin menurunkan berat badan, konsumsilah teh hitam dan diimbangi dengan olahraga juga ya!